Pages

Saturday 10 March 2018

Tumbuhan Obat Suku Lembak Delapan

Ariefa Primair Yani / FKIP Universitas Bengkulu

Diperoleh 30 jenis tumbuhan sebagai obat oleh Suku Lembak Delapan. Penyakit-penyakit yang diobati secara tradisional oleh suku Lembak Delapan adalah, penyakit perut kembung, sembelit, sigugut, panas tinggi, untuk mendapatkan keturunan, sakit kuning, tubuh kurus kering, mencret-mencret, darah tinggi, batuk kering, batuk darah, muntaber, rasa pahit mata kuning, ngelang sakit perut melilit, kepala pusing, terkilir, asma bengek, dan panas tinggi badan mengigil.

No
Tumbuhan Obat
Jenis Penyakit yang disembuhkan
Bagian Tumbuhan
1.
Urena lobata (sipulut kuning)
Senggugut
Daun
2.
Cocos nucifera (kelapa hijau)
Panas dalam, Patah tulang
Air, Minyak, Kelapa
3.
Peronema canescens (sungkai)
Demam tinggi, Malaria,
Menjaga kesehatan
Daun muda
4.
Gardenia augusta
(bungo kembang kelapo)
Pusing berat
Akar, Daun
5.
Justicia gendarusa (gandarusa)
Demam, Sakit sendi
Daun
6.
Coleus scutellarioides (iler)
Gangguan pencernaan
Daun
7.
Rhodaminia cinerea (marapuyan)
Gatal pada kemaluan
Daun
8.
Graptophyllum sp (pudding merah)
Ambeien, Habis melahirkan
Daun
9.
Crinum sp (kembang tunjung )
Ambeien, Patah tulang, Keseleo
Daun
10.
Carica papaya (kates lanang)
Susah punya anak
Akar
11.
Costus speciosus (setaro)
Sakit perut melilit
Daun
12.
Alpina galanga (pedas)
Minuman habis melahirkan
Rimpang
13.
Psidium guajava (jambu biji merah)
Sakit perut, Diare, Sembelit
Daun
14.
Andropogon sp (serai)
Sakit perut
Batang
15.
Curcuma sp (bangle)
Supaya anak tidak rewel
Rimpang
16.
Cassia alata (ketepeng)
Panu, Sakit kulit, Alergi
Daun
17.
Piper betle (sirih)
Kesapo, Mata, Membersihkan
luka pasca melahirkan, Luka
baru, Sakit telinga
Daun
18.
Areca catechu (pinang )
Kesapo, Sakit telinga
Buah
19.
Murraya paniculata (kemuning)
Sesak nafas
Daun , Akar
20.
Citrus sp (limau/ jeruk purut)
Sakit kuning, Stress,
Memperkuat kandungan
Daun, Buah
21.
Tamarindus indica (asam jawa )
Batuk kering
Buah
22.
Ocimum sp (selasih)
Panas dalam, Setep, Mual
Biji, Daun, Batang, Bunga
23.
Averhoa carambola
(belimbing manis)
Darah tinggi
Daun
24.
Cucurma domestika (kunyit )
Sakit perut, Diare
Rimpang
25.
Morinda citrifolia (mengkudu)
Sakit sendi, Magh
Buah, Daun
26.
Annona muricata (sirsat)
Malaria, Magh, Tumor
Daun, Bunga
27.
Artocarphus sp (sukun)
Batu ginjal
Daun , Batang,
Akar anak sukun
28.
Jatropha curcas (jarak pagar putih)
Perut kembung, Diare
Daun
29.
Orthosipon spicatus (kumis kucing)
Batu ginjal, Sakit pinggang
Daun, Batang, Akar
30.
Andrographis paniculata (sambiloto)
Nafsu makan, Tubuh kurus kering
Daun

Berdasarkan pengobatan Suku Lembak Delapan penduduk Kabupaten Bengkulu Tengah, terdapat 49 jenis penyakit yang dapat diobati dengan menggunakan ramuan dari 30 jenis tumbuhan obat. Penggunaan jenis-jenis tumbuhan sebagai bahan obat, dapat digunakan secara tunggal atau secara ramuan. 

Bagian (organ) tumbuhan yang digunakan untuk pengobatan tradisional Suku Lembak Delapan adalah, organ daun (90%), organ batang (3,33%), organ akar (10%), organ rimpang (10%), buah (6,66%). biji (3,33%), air/minyak (3,33%). Biji (3,33%). Dalam pengobatan dilakukan dengan cara, memboreh, menampal, membungkus , mengoles, merebus dan diminum airnya, mengompres, dan merendam. 

Dalam menggunakan tumbuhan untuk pengobatan secara tradisional Suku Lembak Delapan, tetap memelihara / melestarikan pengetahuan dan keterampilannya yang diperoleh secara turun temurun.


Sumber : Kearifan Lokal Penggunaan Tumbuhan Obat Oleh Suku Lembak Delapan Di Kabupaten Bengkulu Tengah, Bengkulu

1 comment:

  1. Your Affiliate Profit Machine is ready -

    And making money online using it is as simple as 1-2-3!

    Follow the steps below to make money...

    STEP 1. Input into the system which affiliate products you intend to promote
    STEP 2. Add push button traffic (it LITERALLY takes 2 minutes)
    STEP 3. Watch the affiliate products system explode your list and upsell your affiliate products all by itself!

    Are you ready to make money automatically?

    Get the full details here

    ReplyDelete